"Dengan membaca kamu mengenal dunia. Dengan Menulis kamu dikenal Dunia."

murevi18.blogspot.com

Sabtu, 17 Juni 2023

Bagaimana Metode Pengajaran Agama Pada Remaja?

Sumber Ilmu.com-Telah diketahui bersama bahwa anak adalah asset terbesar bagi orang tua, anak adalah amanah Allah yang perlu di didik. Oleh karena itu, agama harus ditanamkan pada diri mereka. Dalam mengajarkan agama pada remaja diperlukan berbagai metode. Adapun metode yang digunakan untuk mengajarkan agama pada remaja telah dicontohkan Rasulullah SAW antara lain:

1.      Metode Keteladanan

Keteladanan dalam pendidikan merupakan etode yang berpengaruh dalam aspek moral spiritual anak dalam remaja mengingat pendidik adalah figur terbaik dala pandangan anak. Metode ini dapat diterapkana pada usia remaja misalnya contohkan sholat, mengaji dan ibadah-ibadah atau perbuatan baik lainnya.

2.      Metode Demonstarsi

Metode demonstarsi adalah cara mengajarkan dengan menggunakan peragaan atau memperlihatkan bagaimana berjalannya suatu proses tertentu kepada yang diajar. Metode ini dapat digunakan untuk mengajarkan agama pada remaja, misalnya mendemonstarsikan langsung seperti, praktek sholat, wudhu atau praktek penyelenggaraan sholat jenazah.

3.      Metode Pemberian Tugas

Termasuk metode pengajaran agama pada remaja yang cukup berhasil dalam membentuk aqidah remaja dan mempersiapkannya baik secara moral, maupun emosional adalah pendidikan anak dengan petuah dan memberikannya nasihat-nasihat. Karena nasihat memiliki pengaruh yang cukup besar dalam membuka mata anak remaja  akan hakikat sesuatu, mendorong untuk menghiasi dirinya dengan akhlak mulia.

Adapun metode nasihat, di contohkan oleh Luqmanul Hakim yang diabadikan dalam Al Qur’an QS. Al Luqman ayat 13 dan 17. Terjemahnnya :

Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, diwaktu ia memberi pelajaran kepadanya: “Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah sesungguhnya mempersekutukan Allah adalah benar-benar kezaliman yang besar” (13) hai anakku, dirikanlah shoalt dan suruhlah manusia mengerjakan yang baik dan cegahlah perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh Allah). (17)

Menurut Abudinata bahwa nasehat ini cocok untuk remaja karena dengan kalimat-kalimat yang baik dapat menentukan hati untuk mengarahkannya kepada ide yang dikehendakinya. Selanjutnya beliau mengatakan bahwa metode nasihat itu sasaranya adalah untuk menimbulkan kesadaran pada orang yang dinasehati agar mau insaf melaksanakan ajaran yang digariskan atau diperintahkan kepadanya. (Perkembangan rasa keagamaan pada remaja, Nurhayati hal: 18)

Share:

0 Post a Comment:

Posting Komentar

Pengikut

Arsip Blog

Definition List

Unordered List

Support