"Dengan membaca kamu mengenal dunia. Dengan Menulis kamu dikenal Dunia."

murevi18.blogspot.com

Senin, 29 Mei 2023

JIKA BUKAN ANDA, LANTAS SIAPA?

 

Selama ribuan tahun, manusia telah mendapati diri terpaksa mengajukan satu pertanyaan terkenal kepada diri sendiri. Berikut versinya dari Rabbi Hillel:

            “Jika bukan saya, lantas siapa ? jika bukan sekarang, lantas kapan?”

            Atau seperti yang dikatakan John Lewis:

            “Jika bukan kita, lantas siapa?”

                Karena itu memang harus dilakukan. Pada salah satu saat tergelap Perang Saudara AS, ketika Ulysses S. Grant telah mengepung koto Petersburg satu-satunya halangan didepan ibu kota Konfederasi, Richmond selama satu bulan, dia berkata, “Tugasnya berat dan harus dilakukan oleh seseorang.” Diperlukan hampir Sembilan bulan untuk menghadapi musuh yang nekat dan berkedudukan kuat, tapi Grant tak gentar. Dia tak goyah. Perhatiannya tak teralihkan, dia tak melempar tanggung jawab ke orang lain, atau mengkhayalkan solusi yang kurang berat.

            Tidak. Dia tetap disana. Bercokol. Memimpin. Ketika merebut Petersburg, dia melakukan apa yang gagal dilakukan banyak sekali jenderal lain, pada saat terakhir. Dalam beberapa minggu sesudahnya, pihak Selatan menyerah kalah. Tugasnya berat tapi karena ada yang melakukannya dan tidak menghindar, akhirnya perang besar pun selesai.

            Pada 1861, Oliver Wendell Holmes merupakan putra keluarga kaya dan berkuasa. Dia bisa saja menyuruh orang bertempur menggantikannya dalam Perang Saudara AS. Namun dia tetap ikut jadi serdadu, bertempur, dan nyaris tewas di Gettyburg. Sesudah kuliah hukum dan berpraktik sebagai pengecara swasta dengan penghasilan besar, dia mendapat pekerjaan nyaman di Harvard yang bisa saja dia jalani sepanjang hidup, aman dalam kepompong yaman dunia gagasan. Dia malah meninggalkan pekerjaan itu dengan mengorbanan besar dalam uang dan hubungan untuk menjadi hakim negara bagian karena dia percaya bahwa ahli hukum harus pergi ke tempat hukum dibuat. Dia kemudian pindah ke Mahkamah Agung AS, tempat dia menjadi hakim agung dan bekerja tanpa kenal lelah sampai berumur Sembilan puluh tahun rekor dipengadilan.

            “Saya pikir, karena kehidupan adalah aksi dan semangat,” tulis Holmes, “Orang harus ikut bersemangat dan beraksi agar tidak dianggap tidak hidup.”

            “Memangnya siapa aku, sampai harus menghadap Fir’aun? Tanya Musa ketika takdir memanggil. Jawaban bagi dia sama seperti Anda: Orang yang tepat untuk pekerjaan yang tepat.

            Masing-masing kita unik. Grant unik. Holmes unik. Masing-masing drai kita unik punya keahlian sendiri, kumpulan pengalaman dan wawasan. Masing-masing dari kita menerima panggilan. Jika kita tak menjawabnya, kita membuat dunia tak mendengar sesuatu. Kegagalan kita bersikap berani bergema ke luar diri kita, ke kehidupan orang lain.

            Karena jika Anda mengadopsi anak itu, latas siapa yang mau? Jika anda tak memulai bisnis, siapa yang mau? Jika anda tidak mengatakan tiga kata ajaib itu hari ini, lantas kapan?

            Mungkin tak satupun, mungkin tak akan pernah. Dan jika ada seseorang yang melakukannya, dia bukan anda akan beda. Tak akan sebagus itu. Tak akan menjadi apa yang anda bawa.

            Kepercayaan bahwa satu individu bisa membuat perubahan adalah langah pertama. Langkah berikutnya adalah memahami bahwa anda bisa menjadi orang itu. (Ryan Holiday-Keberanian Adalah Panggilan Untuk Bertindak)

Share:

0 Post a Comment:

Posting Komentar

Pengikut

Definition List

Unordered List

Support